KPID NTB menyerahkan bantuan logistik ke posko utama Desa Pendua, Kecamatan Kayangan, Kabupaten Lombok Utara (KLU). Pada pekan sebelumnya KPID NTB juga menyerahkan bantuan kebutuhan pokok ke desa ini.
Selain menyerahkan bantuan, para komisioner juga mengunjungi beberapa posko pengungsian. Berdialog dengan warga untuk menyerap aspirasi mereka. Untuk bahan makanan mereka mengaku sangat bagus distribusi dari posko induk di kantor desa. Kades bersama seluruh staf, kepala dusun, dan jarang taruna mendistribusikan ke posko-posko. Yang dibutuhkan sekarang adalah kebutuhan untuk balita seperti pakaian, popok, pempers, dan mainan untuk anak-anak. Mereka juga membutuhkan terpal untuk membuat tenda sebelum rumah mereka jadi dibangun.
Logistik yang disalurkan KPID NTB ini merupakan sumbangan dari berbagai pihak, seperti KPI Pusat, KPID beberapa daerah, lembaga penyiaran, dan masyarakat umum. KPID akan kembali menggalang bantuan dan akan kembali ke lokasi bencana setelah bantuan mencukupi.
#prayforlombok
#lombokbangkit
#gempalombok
#lombokearthquake
#kpidntb
#siaransehatuntukrakyat
