Kunjungan Gubernur NTB Doktor Zulkiflimansyah di Dinaskominfotik provinsi disambut meriah oleh pak Kadis Gde Aryadi dan segenap jajaran. Gubernur menyampaikan kunjungannya ini sebagai ajang silaturahmi dan halal bi halal pasca Iedul Fitri. Gubernur Zul dikenal egaliter dan rajin mengunjungi masyarakatnya.
Tak lupa beliau sempatkan untuk berkunjung ke kantor KPID NTB untuk melihat dari dekat tupoksi KPID sebagai Lembaga Negara yang bertugas untuk melakukan pengawasan isi siaran dan hal hal yang berkaitan dengan penyiaran.
